LPI DARUL ULUM Sana Laok - Malam Nisfu Syaban merupakan salah satu malam istimewa bagi umat muslim. Keutamaan dan pahala yang diperoleh umat Islam yang mengisi Nisfu Syaban membuatnya begitu berharga hingga sangat sayang jika dilewatkan.
Bulan Syaban merupakan bulan ke-8 dalam kalender Islam atau Hijriah. Di bulan Syaban ini terdapat malam yang begitu istimewa. Malam Nisfu Syaban tahun 2023 akan masuk mulai malam ini, Selasa malam Rabu (7/3/2023). Maka kita sebagai umat muslim hendaknya menyambut dan mempersiapkannya. Informasi seputar Nisfu Syaban, termasuk tanggal dan amalan yang bisa dilakukan, akan dibahas lengkap di artikel ini.
Keistimewaan Nisfu Syaban
Malam nisfu syaban adalah malam yang istimewa karena masuk dalam satu dari lima malam yang utama yaitu malam Qadar, Idul Fitri, Idul Adha, malam Jumat, dan malam awal bulan Rajab.
Diantara 5 malam yang diperkenankan dalam do'a adalah malam Nisfu Sya'ban. Dalam Al-Siraj Al-Wahhaj juga disebutkan bahwa disunnahkan untuk menghidupkan dua malam hari raya dengan beribadah dan berdo'a, pada malam Jumat, awal bulan rajab dan Nisfu Sya'ban maka doa-doanya akan diterima.
Keutamaan dalam bulan Syaban ini juga kareba menjadi bulan menjelang Ramadhan. Sehingga umat Islam diharapkan bisa mulai mempersiapkan diri menyambut bulan termulia dengan penuh suka cita dan hati yang berharap keridaan Allah SWT.
Hadis Malam Nisfu Syaban
Mungkin banyak umat muslim di Indonesia yang belum mengetahui apa itu malam Nisfu Syaban. Malam Nisfu Syaban adalah malam pertengahan bulan Syaban atau malam tanggal 15 bulan Syaban tahun Hijriah.
Berdasarkan artinya, Nisfu berarti pertengahan. Sementara Syaban berarti pertengahan bulan Syaban yang jatuh pada hari ke-15.
Ada sejumlah hadis yang menerangkan tentang keistimewaan Nisfu Syaban. Salah satunya yakni sebagai waktu yang ditetapkan untuk mencatat amal kebaikan manusia.
Seperti dikutip dari buku Keagungan Rajab & Sya'ban oleh Abdul Manan Bin Hj. Muhammad Sobari, Rasulullah SAW menyebut malam Nisfu Syaban merupakan waktu pencatatan amal kebaikan setiap manusia.
Usamah bin Zaid berkata, "Ya Rasulullah SAW, aku tidak pernah melihatmu berpuasa sebanyak di bulan Sya'ban". Rasulullah SAW berkata, "Ini adalah bulan yang tidak banyak diperhatikan orang-orang antara Rajab dan Ramadhan. Ini adalah bulan saat berbagai amalan diangkat kepada Allah SWT. Aku suka amalanku diangkat saat sedang berpuasa." (HR Imam An-Nasa'i).
Dalam Kitab Syu'ab al-Iman juga terdapat riwayat yang menyebut bahwa Allah SWT akan mengampuni hamba-Nya yang memohon ampun pada malam Nisfu Syaban. Rasulullah SAW bersabda,
"Apabila tiba malam Nisfu Syaban, maka malaikat berseru menyampaikan dari Allah: adakah orang yang memohon ampun maka aku ampuni, adakah orang yang meminta sesuatu maka aku berikan permintaannya." (HR Baihaqi)
Dalam riwayat Ali bin Abi Thalib, Rasulullah SAW bersabda:
إِذَا كَانَتْ لَيْلَةُ النِّصْفِ مِنْ شَعْبَانَ فَقُومُوا لَيْلَهَا وَصُومُوا يَوْمَهَا، فَإِنَّ اللهَ تَبَارَكَ وَتَعَالَى يَنْزِلُ فِيهَا لِغُرُوبِ الشَّمْسِ إِلَى السَّمَاء الدُّنْيَا، فَيَقُولُ: أَلَا مِنْ مُسْتَغْفِرٍ فَأَغْفِرَ لَهُ، أَلَا مِنْ مُسْتَرْزِقٍ فَأَرْزُقَهُ، أَلَا مِنْ مُبْتَلَى فَأُعَافِيَهُ، أَلَا كَذَا أَلَا كَذَا حَتَّى يَطَّلِعَ الْفَجْرَ
Artinya: "Nabi SAW bersabda, 'Apabila tiba malam Nisfu Sya'ban maka salatlah pada malam harinya dan berpuasalah pada siang harinya, karena rahmat Allah SWT akan turun ke langit dunia pada saat tersebut sejak terbenam matahari dan Allah SWT berfirman,
'Adakah orang yang meminta ampun, maka akan Aku ampuni, adakah yang meminta rezeki, maka akan kuberikan rezeki untuknya, adakah orang yang terkena musibah maka akan Aku lindungi, adakah sedemikian, hingga terbit fajar," (HR Imam Ibn Majah).
Bacaan Doa Nisfu Syaban
Saat malam Nisfu Syaban, alangkah baiknya apabila umat muslim memperbanyak ibadah dan berdoa.
Berikut ini bacaan doa Nisfu Syaban yang bisa dibaca setelah sholat Maghrib pada malam Nisfu Syaban, pada Selasa (7/3/2023).
Sebelum membaca doa ini, alangkah lebih baik jika membaca surat Yasin sebanyak tiga kali. Setiap kali selesai membaca surat Yasin, dilanjutkan membaca doa di bawah ini sebanyak satu kali, sehingga bergantian Surat Yasin dan Doa Nisfu Syaban.
Doa Nisfu Syaban 1
Dikutip dari buku Surat Yasin dan Tahlil yang disusun oleh Muhammad Abdul Karim, berikut ini adalah doa yang dapat diamalkan di malam Nisfu Syaban.
اللهُمَّ يَا ذَا الْمَنِّ وَلَا يَمُنُّ عَلَيْكَ يَاذَا الْجَلَالِ وَالْإِكْرَامِ ، يَاذَا الطَّوْلِ وَالْإِنْعَامِ لا إله إلا أَنْتَ ظَهْرَ اللَّاحِيْنَ وَجَارَالْمُسْتَحِيْرِيْنَ وَأَمَانَ الْخَائِفِينَ . اللَّهُمَّ إِنْكُنتَ كَتَبْتَنِي عِنْدَكَ فِي أُمِّ الْكِتَابِ شَقِيًّا أَوْ مَحْرُومًا أَوْ مَطْرُوْدًا أَوْ مُقْتَرا عَلَيَّ فِي الرِّزْقِ فَامْحُ . اللَّهُمَّ بِفَضْلِكَ أَثْبِتْنِي عِنْدَكَ فِي أُمِّ الْكِتَابِ سَعِيدًا مَرْزُوقًا مُوَفِّقًا لِلْخَيْرَاتِ فَإِنَّكَ قُلْتَ وَقَوْلُكَ الْحَقُّ فِي كِتَابِكَ الْمُنْزَلِ عَلَى نَبِيِّكَ الْمُرْسَلِ يَمْحُو اللَّهُ مَا شَاءَ وَيُثْبِتُوَعِنْدَهُ أُمُّ الْكِتَابِ إِلهِي بِالتَّحَلَّى الأَعْظَمِ فِي لَيْلَةِ النِّصْفِ مِنْ شَهْرِ شَعْبَانِ الْمُكَرَّمِ الَّتِي يُفْرَقُ فِيْهَا كُلُّ أَمْرٍ حَكِيمٍ وَيُبْرَمُ إِصْرِفْ عَنِّي مِنَ الْبَلَاءِ مَا أَعْلَمُ وَمَا لَا أَعْلَمُ وَأَنْتَ عَلامُ الْغُيُوبِ بِرَحْمَتِكَ يَا أَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ وَصَلَّى اللهُ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلَّمَ . آمِينَ
"Ya Allah, Tuhanku pemilik nikmat, tiada yang bisa memberi nikmat kepada-Mu. Ya Allah, pemilik kebesaran dan kemuliaan, pemilik kekayaan dan pemberi nikmat, tiada Tuhan yang patut disembah melainkan Engkau. Engkaulah tempat bersandar dan berlindung dan kepadaMu-lah tempat yang aman bagi orang-orang yang ketakutan. Ya Allah Ya Tuhanku, sekiranya Engkau menulis dalam buku besar-Mu (Ummul Kitab) bahwa orang yang tidak berbahagia, yang sangat terbatas mendapat nikmat, yang dijauhkan dari-Mu, atau yang disempitkan dalam mendapat rezeki, maka aku memohon dengan karunia-Mu, semoga Engkau pindahkan aku ke dalam golongan orang-orang yang berbahagia, luas rezeki, serta diberi petunjuk kepada kebajikan. Sesungguhnya Engkau telah berfirman dalam kitab-Mu yang diturunkan kepada Rasul-Mu bahwa firman-Mu benar, yang berbunyi 'Allah mengubah dan menetapkan apa yang dikehendaki-Nya dan pada-Nya sumber kitab.' Ya Allah, dengan tajalli-Mu yang Mahabesar, pada malam Nishfu Syaban yang mulia ini, Engkau tetapkan dan Engkau ubah sesuatunya, maka aku memohon semoga dijauhkan dari bencana, baik yang aku ketahui atau yang tidak aku ketahui. Engkaulah Yang Maha Mengetahui segala sesuatu yang tersembunyi. Aku selalu berharap limpahan rahmat-Mu, Ya Allah Yang Maha Pengasih, dan semoga sholawat Allah selalu dilimpahkan kepada junjungan kita, Nabi Muhammad SAW, keluarga, dan para sahabatnya. Ya Allah, kabulkanlah doa kami."
Amalan Nisfu Syaban
Untuk mendapatkan pahala, berkah dan rida dari Allah SWT, kita bisa mengisi malam Nisfu Syaban 2023 ini dengan berbagai amalan.
Umat Islam dianjurkan untuk memaksimalkan malam Nisfu syaban dengan berbagai amalan. Berikut adalah amalan-amalan yang bisa dilakukan di malam Nisfu Syaban :
- Membaca Al-Quran
- Membaca surat Yasin
- Berpuasa
- Bersholawat
- Memperbanyak kalimat istighfar
Dalam video yang diunggah di Youtube, Ustaz Abdul Somad juga menyampaikan amalan-amalan yang bisa dilakukan di malam Nisfu Syaban.
"Malam Nisfu Syaban, jangan lupa habis Sholat Maghrib baca Yasin 3 kali. Habis itu berdoa kepada Allah," kata ustaz yang tenar disapa UAS itu.
Setelah itu, hidupkan malam dengan rangkaian sholat sunah.
"Bangun pertama, sholat sunah wudhu. Shalat sunah taubat, shalat sunah tahajud, shalat sunah hajat, minta apa saja hajat pada Allah, setelah itu shalat sunah witir. Tutup witir, tunggu azan shubuh," tutur UAS.
Itu dia informasi seputar Nisfu Syaban 2023, lengkap dengan keistimewaan Nisfu Syaban, hadis tentang Nisfu Syaban, tanggal Nisfu Syaban, bacaan doa Nisfu Syaban dan amalan ibadah yang bisa dilakukan untuk mengisinya.
Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kemudahan bagi kita untuk mengisi melakukan amal ibadah, semata untuk berharap agar mendapatkan kasih sayang Allah SWT sang pemilik hidup.
0 Komentar